Sungguh merupakan kebodohan apabila seorang insan menambatkan hatinya pada dunia. Hatinya sibuk dengan angan-anagn panjang seakan ia akan hidup di dunia seribu tahun lamanya. Jerih payahnya semata-mata untuk mengejar dunia, sementara akhirat bukan perkara penting baginya.
Demikianlah keadaan manusia yang jiwanya telah terjangkiti penyakit (wahn) yaitu cinta dunia dan takut kematian.
- Cinta dunia adalah induk segala kesalahan serta perusak agama.
- Cinta dunia adalah induk segala maksiat dan dosa.
Dari Abu Hurairah bahwasanya Nabi bersabda: “Bersegeralah kalian
beramal sebelum datang fitnah seperti gelapnya malam gulita, di waktu
pagi seseorang masih beriman namun di sore hari dia telah kafir. Di sore
hari ia masih beriman namun di pagi hari ia telah kafir. Dia jual
agamanya dengan sekelumit perkara dunia.”(HR. Imam Ahmad & Muslim)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar