Kamis, 06 Maret 2014

391 Hadits Pilihan Mendasari Kehidupan Sehari-hari

   
       Penulis : Dr. Aidh bin Abdullah al-Qarni
Jumlah halaman : xiv + 464 hal. (HC)
Harga Buku Rp 68.000
Harga Diskon Rp 54.400
 Demi memahami syariat Islam yang mulia ini, kita dituntut untuk mengetahui dan mencari dalil-dalil yang shahih serta penjelasan para ulama Ahlus Sun-nah wal Jama’ah, sehingga kita dapat beramal di atas ilmu dan sesuai dengan pemahaman yang benar. Turjuman as-Sunnah adalah salah satu di antara sekian banyak buku yang membahas tentang hadits-hadits Nabi a. Di dalamnya terdapat lebih dari 300 mutiara hadits shahih dalam bahasan tauhid, ibadah, mu’amalah, sejarah, tanda-tanda dan huru-hara Hari Kiamat, tafsir, adab, akhlak, kezuhudan dan lainnya, yang dapat dijadikan sebagai pedoman bagi perilaku keseharian kaum Muslimin. Kelebihan buku ini terdapat pada pemakaian bahasa yang sederhana, kalimat yang singkat namun padat, komunikatif, dan fungsional, sehingga mudah dicerna dan dipahami oleh para pembaca. Selain itu, penulis juga mencoba untuk menyuguhkan suatu konsep bagaimana seharusnya memahami intisari hadits Nabi a. Sebagaimana harapan penulis, semoga buku ini dapat dijadikan bacaan harian untuk meneliti warisan berharga dari teladan kita, manusia mulia, Rasulullah Muhammad al-Mushtafa a, agar bertambah keiman-an kita kepada Rabb alam semesta. Selamat membaca!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"TERIMAKASIH SUDAH MAMPIR KE BLOG INI SILAHKAN DILIHAT DULU KATALOG DAN RESENSI BUKUNYA SEMOGA BERKENAN JAZAKUMULLAH KHOIRON KATSIRAN"